Rabu, 05 Desember 2012

Mencicipi Kreasi Makanan dari Daging Kambing

Dikirim pada 15 Oktober 2012
Keyword : aneka masakan Indonesia, daging kambing masak santan, kambing masak asam pedas.
Indonesia memang kaya akan warisan kuliner. Berbagai aneka masakan Indonesia mampu menggugah selera dan banyak pula digemari, tidak hanya oleh orang Indonesia sendiri tetapi juga oleh warga negara lain. Berbagai olahan masakan Indonesia ada yang sarat akan aroma rempah yang menyengat dan ada pula yang diracik dengan santan yang sangat kental sehingga membuat aneka masakan Indonesia begitu khas, terasa gurih, dan lezat.
Salah satu masakan yang menjadi ciri khas masakan Indonesia adalah masakan yang diolah dengan bahan dasar daging kambing. Meski daging kambing memiliki aroma yang tidak sedap, namun jika pandai mengolahnya, olahan berbahan dasar daging kambing bisa menjadi makanan yang sangat enak.
Di Indonesia, banyak ragam masakan yang dibuat dari bahan dasar daging kambing. Sebut saja, sate kambing, soto kambing, sop kambing, gulai kambing, tengkleng kambing, tongseng kambing, nasi goreng kambing hingga daging kambing rica-rica. Anda juga tentu pernah mendengar rendang daging. Masakan ini berasal dari Padang, Sumatera Barat. Biasanya, rendang daging berbahan dasar daging sapi. Namun, kini, rendang daging tak hanya bisa dibuat dari daging sapi, tetapi juga dari daging kambing.
Selain daging kambing yang dimasak khas masakan Indonesia, daging kambing juga bisa diolah menjadi variasi masakan yang dimodifikasi, seperti, daging kambing masak santan dan kambing masak asam pedas.

Daging kambing masak santan
Daging kambing masak santan melahirkan cita rasa yang khas dari ranah minang. Masakan ini biasanya dihidangkan di hari raya ataupun menjadi hidangan utama saat makan bersama keluarga. Daging kambing masak santan diolah dengan bumbu santan yang kental ditambah dengan bumbu penyedap lainnya seperti kayumanis, cuka, jahe, dan kecap manis. Racikannya membuat citarasa masakan ini makin menggugah selera.

Kambing Masak Asam Pedas
Bagi Anda yang suka masakan pedas, Anda harus mencoba resep kambing masak asam pedas. Masakan ini berbahan dasar iga kambing yang dimasak dengan bumbu asam pedas. Hidangan ini akan sangat cocok dilidah penggemar masakan daging kambing dengan cita rasa asam pedas.
Sumber : http://komplitnews.blogspot.com/2009/11/resep-masakan-daging-kambing-komplit.html, http://www.warisankuliner.com/resep/details/144/daging-kambing-masak-santan/, http://www.warisankuliner.com/resep/details/147/kambing-masak-asam-pedas/.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar